 |
| |
 |
Jl. IKPN Bintaro No. 5B Tanah Kusir - RC Veteran Jakarta Selatan 12330
Phone: 021 737 3232, Fax: 021 735 5377
Appointments:
Phone: 021 7352572
WA: 0812 8014 4469
|
| Web Statistic |
Visitors Today: 175
Online Now: 2
Total Visitors: 787184 |
|
| |
|
|
| IDF WPR and General Council Meeting |
| Sent: SS Diabetes Care Team [13/12/2011] |
| |
 | |
Persadia sebagai organisasi diabetisi terbesar di Indonesia berada dibawah naungan dari IDF. IDF sendiri merupakan sebuah organisasi yang memayungi sekitar 200 perkumpulan diabetes lokal/nasional yang berasal dari lebih dari 160 negara. Organisasi ini sudah berdiri sejak tahun 1950-an.
Struktur dari IDF terdiri dari :
• Board
• General Council
• Committees
• Members
Board (Dewan) dari IDF melakukan beberapa pertemuan setiap tahunnya. Tugas dari Board of IDF diantaranya adalah : menentukan tempat dilangsungkannya Kongres IDF, membentuk komite pemilihan dan menunjuk anggotanya, dll.
Anggota dari General Council melakukan pertemuan rutin setiap 2 tahun sekali. Pertemuan tersebut biasanya dilaksanakan berdekatan dengan waktu pelaksanaan World Diabetes Congress. General Council menetukan kebijakan dan aktifitas dari IDF dan juga memilih :
➢ Pengurus dari federasi (presiden terpilih dan wakilnya) yang berasal dari kandidat yang berpotensi.
➢ Anggota dari komite nominasi berikutnya
➢ Dll
General Council terdiri dari :
➢ Delegasi yang merupakan anggota penuh dari asosiasi
➢ Ketua regional saat ini dan terpilih
➢ Pengurus IDF (presiden, presiden terpilih, dan wakil preseiden)
PERSADIA merupakan salah satu anggota penuh (Full membership) dari IDF yang juga memiliki hak voting dan diundang pada pertemuan general council IDF. Pertemuan General Council yang terakhir dilaksanakan di Dubai pada tanggal 3 Desember 2011. Wakil dari PERSADIA yang menghadiri pertemuan tersebut adalah :
➢ Prof. DR. Dr. Sidartawan Soegondo, SpPD-KEMD, FACE
➢ Dr. Roy Panusunan Sibarani, SpPD-KEMD
➢ Dr. Suharko Soebardi, SpPD-KEMD
➢ Dr. Soebagijo Adi, SpPD-KEMD
IDF juga membagi anggotanya kedalam 7 regional (area). Pembagian ini telah disepakati oleh general council pada tahun 1982 dan pembagian ini didasarkan pembagian struktur regional WHO, yaitu :
➢ Afrika (AFR)
➢ Eropa (EUR)
➢ Middle East and North Africa (MENA)
➢ North America and Caribbean (NAC)
➢ South and Central America (SACA)
➢ South-East Asia (SEA)
➢ Western Pacific (WP)
PERSADIA sebagai Wakil dari Indonesia di IDF berada di bawah wilayah Western Pacific (WP).
|
|
| |
|
|
|
|
|
| |
|